Pemprov Riau akan Peringati Tahun Baru Islam Bersama Ustadz Adi Hidayat

Ustadz Adi Hidayat (UAH) dan Gubernur Riau Syamsuar.

MarwahMedia.com | PEKANBARU – RIAU | Sabtu, 15/07/2023 | – Kabar gembira untuk masyarakat Riau untuk umat Muslim di Riau, bahwa Pemerintah Provinsi Riau akan mengundang penceramah kondang Ustadz Adi Hidayat (UAH). Kehadirannya beliau dalam rangka memperingati tahun baru Islam pada 1 Muharram 1445 Hijriah yang jatuh pada 19 Juli 2023.

Peringatan 1 Muharram ini rencananya akan digelar di Masjid Raya Annur Provinsi Riau. Dikatakan Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar, bahwa Pemprov Riau telah melakukan segala persiapan untuk meriahkan perayaan tahun baru Islam tersebut.

“Insyallah tanggal 20 kita akan merayakan peringatan hari 1 Muharram, itu kemarin meninjau dalam rangka untuk mempersiapkan peringatan 1 muharram di sana [Masjid Raya Annur Provinsi Riau],” katanya.

“Kita sudah undang ustaz dari Jakarta yaitu Ustaz Adi Hidayat, semuanya sudah kita persiapkan,” katanya singkat.

Sebagai informasi, secara etimologis Muharam berarti bulan yang diutamakan dan dimuliakan. Makna bahasa ini memang tidak terlepas dari realitas empirik dan simbolik yang melekat pada bulan itu, karena Muharam sarat dengan berbagai peristiwa sejarah baik kenabian maupun kerasulan.

Tahun baru Islam ini merupakan sebuah peristiwa hijrahnya Nabi Muhammad SAW dari Makkah ke Madinah. Peristiwa ini tergores dalam tinta sejarah Islam yang hingga saat ini diperingati sebagai pergantian tahun baru Islam.

Peristiwa Hijrah dari Makkah ke Madinah bukan saja mengandung nilai sejarah dan strategi perjuangan. Namun juga mengandung nilai-nilai dan pelajaran berharga bagi perbaikan kehidupan umat secara pribadi dan kejayaan kaum muslim pada umumnya.**FRM

Pos terkait