Syukuran SD 181 Pekanbaru, Bunda Nurhasanah Berbuat untuk Dunia Pendidikan

MarwahMedia.com | Pekanbaru – Riau | Kamis, 16/01/2025 — Berharap ridho dan keselamatan kepada Sang Khaliq, SD 181 Pekanbaru berdoa puji syukur atas terealisasi penambahan RKB ( Ruang Kelas Baru ) 4 lokal dan 1 Ruangan Labor Komputer serta telah direnovasi 11 kelas oleh Pemerintah Pusat dengan doa bersama dan sambil makan siang. Untuk ruang kelas baru ada pembangunan bertingkat, karna sekolah ini kategori masih dasar ( anak-anak ) oleh sebab itu kami memohon doa selamat kepada Allah SWT, jawab bunda Nurhasanah.

Syukuran SD 181 Pekanbaru terlihat hadir Kepala Dinas Dr. Abdul Jamal M.Pd, Pak Camat Dr. Nurhasminsyah S.STp M.Si Pak Bhabinkamtibmas Ali Bakri dan pembacaan doa bersama Ustadz Lisata S.Pd.I M.Pd dan alhamdulillah seluruh pemungka masyarakat Kecamatan Tuah Madani serta seluruh orang tua wali murid hadir dalam berdoa bersama tersebut.

Seluruh murid juga pengajar di SD 181 Pekanbaru merasa bahagia juga bangga dengan pemimpin sekolah mereka yang biasa mereka sapa dengan Bunda Nur, dan tentu semua ini karna atitude dan sikap serta keinginan beliau ingin berbuat SD 181 Kota Pekanbaru menjadi kebanggaan Murid, Pengajar dan tentunya Pemerintah Kota Pekanbaru. Semoga anak- anak mendapatkan pelajaran terbaik di sekolah kita ini, dan harapan harus bisa bersinergi dengan semua aspek, baik wali muridnya maupun dengan tokoh pengajarnya dan disinilah dilihat jiwa seorang ibu dan juga seorang pemimpin.


Walaupun sempat berpindah belajar selama ± 6 bulan karna renovasi yang diberikan oleh Pemerintah Pusat ( Dana Alokasi Khusus ) tersebut, namun Bunda Nurhasanah S.Pd.I tetap semangat dan konsisten ingin berbuat demi Dunia pendidikan Pekanbaru maju dan semoga menjadi wadah pendidikan yang berkualitas, berkerakter, beriman dan berprestasi.**( M.Fahru Rozi)

Pos terkait